Kamis, 01 September 2011

Bersama Mencerdaskan Bangsa : Peduli Pendidikan Kaum Dhuafa ala Angkatan '85

Undang-Undang Dasar Republik Indonesia sudah menegaskan bahwa pendidikan yang layak adalah hak yang harus dirasakan oleh seluruh warga masyarakat. Pencanangan program Wajib Belajar 9 Tahun dan yang terakhir program dana bantuan pendidikan adalah upaya nyata untuk membuka kesempatan memperoleh pendidikan bagi seluruh lapisan masyarakat. Tetapi rupanya dengan berbagai upaya tersebut masih ada juga masalah penting yang mungkin sedikit luput dari perhatian kita : Pendidikan Bagi Kaum Dhuafa...!!!


Sasaran kegiatan sosial Alumni SMPN 216 Angkatan '85 kali ini adalah sebuah "sekolah khusus" untuk kaum dhuafa yang berada di wilayah Bekasi Barat, tepatnya di Jl. Bintara Jaya II Gg.Masjid RT.03/09 Kel. Bintara Jaya Kec. Bekasi Barat. Disebut "sekolah khusus" karena sekolah ini menampung anak-anak pemulung, pedagang asongan, pedagang keliling, tukang ojek dan profesi lain dengan penghasilan yang masih jauh dari mencukupi. Lokasi sekolah memang berada di dekat perkampungan pemulung. Untuk keterangan lebih lengkap mengenai sekolah ini silakan mengunjungi website mereka di http://www.sekolahkami.web.id

Pemberian bantuan sosial dari Angkatan '85 kepada sekolah ini dilaksanakan pada hari Sabtu, 20 Agustus 2011, diwakili oleh Sdri. Jeane dan Edwina. Meski diakui bahwa kegiatan ini belum terorganisir secara rapi dan banyak rekan-rekan Angkatan '85 yang tidak dapat hadir, jumlah bantuan yang terkumpul terbilang cukup besar dan patut dicatat bahwa memang tidak mudah menggerakkan sebuah aksi sosial. Setidaknya Angkatan '85 berhasil memanfaatkan momentum bulan ramadhan sebagai pendorong untuk melaksanakan kegiatan sosial semacam ini. Masih banyak di antara masyarakat di lingkungan kita yang hidup di bawah standar kelayakan. Mampukah kita memberikan uluran tangan untuk mengangkat taraf kehidupan mereka, setidaknya menyelamatkan anak-anak sebagai generasi penerus agar terlepas dari lingkaran kemiskinan. Melalui momen kecil ini, Alumni Angkatan '85 sudah menunjukkan bahwa mereka bisa melakukannya dengan didasari niat yang ikhlas dan semangat kepedulian serta keinginan untuk berbagi dengan sesama.......

It's Our Call...will we answer it...?!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar